Lagi, mahasiswa Sistem Informasi UNSIL meraih prestasi pada National Business Plan Competition. National Business Plan Competition ini diadakan di Universitas Negeri Padang pada tanggal 20 Oktober 2024. Mahasiswa Sistem Informasi angkatan 2023, Virgiawan Maulana berhasil meraih 2 (dua) penghargaan pada kompetisi tersebut yaitu Juara 1 Business Plan Competition dan Piala Rektor. Ini merupakan raihan prestasi kedua dalam bulan Oktober 2024 ini dimana sebelumnya juga Tim dari Mahasiswa Sistem Informasi UNSIL berhasil memborong 4 kategori sekaligus dalam EduTalk Fair Competition 2024 di Malang.